Betapa luasnya alam semesta ini...

Hem... seberapa luaskah alam semesta ini??? Well... sebelum ngebahas tentang alam semesta, saya mau sedikit ngebahas tentang cahaya. Cekidot!

Apa sih cahaya??? Contoh cahaya (light) dalam keseharian kita adalah sinar matahari. Tahukah kamu kalau cahaya juga merambat (bergerak)? Kalau cahaya bergerak, otomatis punya kecepatan kan...berdasarkan perhitungan exact, kecepatan (velocity) cahaya itu 299.792.458 meter per detik (a), artinya dalam satu detik cahaya dapat menempuh jarak sebesar hampir 3 ratus juta meter, atau sekitar 300 ribu kilometer. Kalau kita lihat planet bumi bulat kita dengan ukuran diameternya sekitar 12.756,1 km (b) dan panjang keliling khatulistiwanya sekitar 40.074,47 km (c), dengan pesawat boeing 747 yang kecepatannya 260 m/s (d) kita dapat mengelilingi bumi dengan waktu 42,8 jam. (e). Balik lagi ke cahaya yang mempunyai kecepatan bergerak yang dahsyat! Bagi cahaya untuk mengelilingi bumi tidak perlu memakan waktu berjam-jam, namun hanya sekitar 0,13 detik (f). ih-wow!!

Ada lagi nih satuan kecepatan cahaya yang diistilahkan dengan “tahun kecepatan cahaya” (light years). 1 ly (light year) artinya jarak yang ditempuh cahaya dalam waktu satu tahun. Kalau dalam satu detik aja cahaya bisa menempuh jarak hampir 300 ribu km, maka untuk satu tahunnya berarti... 300 ribu km/1detik x 60 detik/1 menit x 60 menit/1jam x 24 jam/1hari x 365 hari, hasilnya 9,46 TRILIYUN kilometer (hosh...hoshh...hoshh...*capek ngitung*). 1 ly = 9,46 triliun kilometer (g). Bagaimana dengan 2 ly, 10 ly atau 100 ly? Yah...kalikan aja ndiri (malesngitung.com)

Hem... bumi kita berada dalam sistem tata surya (solar system), dimana bumi bersama ke tujuh planet lainnya (Merkurius, Venus, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus -Pluto sudah tidak dianggap sebagai planet dalam tata surya-) mengelilingi matahari. Jarak matahari ke planet terjauh saja –Neptunus- sekitar 4.450 juta km (h). Itu baru dalam tatanan solar system. Namun matahari bukan satu-satunya bintang yang ada di jagat raya. Matahari digolongkan bintang berukuran sedang yang mempunyai diameter sekitar 1,38 juta km (i) atau 108x diameter bumi, sedangkan di alam semesta ini ada bintang yang mempunyai ukuran ratusan kali matahari. Matahari bersama milyaran bintang lainnya berada dalam sebuah galaksi (kumpulan bintang-bintang) yang namanya Galaksi Bima Sakti (Milky Way Galaxy). Dalam galaksi Bima Sakti ada sekitar 100 milyar bintang (g) dengan ukuran yang berbeda-beda. Milyaran bintang-bintang ini (termasuk matahari) beredar mengelilingi pusat galaksi Bimasakti. Diameter Bimasakti sekitar 100.000 ly (g) atau 100.000 tahun cahaya,, artinya 100.000 x 9,46 triliun km = sekitar 946.000 triliun kilometer. Kebayang kan seberapa luasnya galaksi kita.


Gambar diatas adalah gambar dari galaksi bimasakti. Titik-titik bersinar yang ada di galaksi merupakan bintang-bintang, dan matahari tidak lain hanyalah salah satu titiknya saja. Jadi mau tau alamat kita dimana? Alamat kita adalah di Galaksi Bima Sakti, dalam sistem tata surya, di planet bumi, di benua Asia, di Indonesia, di ........ (seterusnya isi ndiri... ^^)

Namun Bima Sakti bukan merupakan satu-satunya galaksi yang ada di jagat raya. Para ahli sains dan astronomy memperkirakan ada sekitar lebih dari 100 miliar galaksi yang tersebar di jagat raya (g). Galaksi yang paling terdekat dengan Bima Sakti adalah Galaksi Andromeda, yang mana jaraknya adalah sekitar 2,5 million ly (light years) atau 2,5 juta tahun cahaya dari matahari (j).

Kalau diliat dari gambar, ada galaksi yang memancarkan warna merah, biru, putih, dan lain-lain. 

Galaksi-galaksi yang ada di alam semesta ada yang “menyendiri” dan ada yang ditemukan berkelompok (dalam 1 grup). Grup tempat galaksi-galaksi berkelompok disebut dengan Cluster. Sebuah cluster dapat berisi puluhan sampai ribuan galaksi (g). Bima Sakti bersama dengan Andromeda dan lebih dari 50 galaksi lain berada dalam cluster yang dinamakan Local Group (j). Local Group merupakan cluster yang tidak begitu besar, dimana ukurannya sebesar 3 millon ly atau 3 juta tahun cahaya (k). Ada cluster yang ukurannya lebih besar bernama Virgo Cluster yang memiliki 2000 galaksi dan merupakan cluster yang paling dekat dengan bumi yaitu berjarak sejauh 54 million ly atau 54 juta tahun cahaya (l).

Cluster-cluster yang ada di alam semesta membentuk suatu supercluster. Supercluster merupkan grup besar dari grup-grup galaksi dan cluster-cluster galaksi. Supercluster dimana tempat Local Group dan Virgo Cluster berada dinamakan Local Supercluster. Local Supercluster bukan merupakan satu-satunya supercluster di jagat raya, namun ada beberapa Supercluster yang berhasil ditemukan, antara lain Shapley Supercluster, Coma Supercluster, Hydra-Centaurus Supercluster, dll (m)


Titik-titik yang ada di gambar adalah galaksi-galaksi. Galaksi Bimasakti ditunjuk oleh panah kuning (yang paling bawah). Galaksi kita hanya merupakan salah satu titiknya saja. Dan jarak galaksi kita dengan titik terjauh pada gambar adalah sekitar lebih dari 3 billion ly atau 3 milyar tahun cahaya.

Hem.... kalo gitu seberapa luasnya sih alam semesta kita??? Sampai sekarang pun para ahli fisika astronomi juga masih memperdebatkan apakah ada struktur yang lebih besar lagi dari supercluster. Sampai saat ini ilmu pengetahuan dan teknologi manusia hanya mampu untuk mempelajari sampai batas ini saja.

Well...intinya... Ada milyaran galaksi dalam jagat raya, Bima Sakti salah satunya. Setiap galaksi mempunyai bermilyar-milyar bintang, Matahari salah satunya. Matahari memiliki planet-planet yang mengedarinya, Bumi salah satunya. Kebayang ga sih seberapa luasnya jagat raya kita... Mungkin ini kali ya yang Allah maksud dalam Al-Quran “Langit yang bertingkat-tingkat”. Wallahualam bishawab.

Kesimpulannya... Planet bumi kita bukan apa-apa jika dibandingkan dengan ukuran semesta kita yang sampai saat ini belum diketahui dengan pasti luasnya. Apalagi kalau dibadingkan dengan manusia... kita ini bagaikan sebuah titik yang hampir tidak terlihat (bahkan emang ngga keliatan), karena memang sebegitu kecilnya. Oleh karena itu janganlah kita menjadi manusia yang sombong dan merasa besar karena sesungguhnya kita hanyalah makhluk super duper keciiiillll banget nget nget nget...

_naminaminami_


Sitasi dan Catatan
Untuk keterangan lebih lanjut, browse aja url2 ini... artikel di atas hasil rangkuman saya dari situs2 di bawah ini (urutan sitasi berdasarkan urutan rujukan dalam teks artikel)
(a)                http://en.wikipedia.org/wiki/Speed_of_light
(c)            Didapat dari rumus 2 phi r, dimana r adalah jari-jari bumi yaitu 12.756,1 km / 2 = 6.378,05 km, dan phi adalah 3,14.
(d)               http://hypertextbook.com/facts/2002/JobyJosekutty.shtml
(e)             Didapat dari 40.074,47 km x (1000 meter/1 km) x (1 sekon/260 meter) x (1 jam/3600 sekon) = 42,8 jam.
(f)                40.074,47 km x (1000 meter/1 km) x (1 sekon/299.792.458 meter) = 0,133674043 sekon. Sumber lain:
http://answers.yahoo.com/question/index?qid=1006042439064
(h)               http://id.wikipedia.org/wiki/Neptunus
(i)                 http://hypertextbook.com/facts/2004/AmyChan.shtml
(m)             http://en.wikipedia.org/wiki/Supercluster

Keterangan Gambar
Gambar 1 - Galaksi Bima Sakti (Milky Way Galaxy)
Gambar 2
Object Name : HDF-N
Image Type : Astronomical
Credit : Robert Williams and the Hubble Deep Field Team (STScl) and NASA
Gambar 3

Rekomendasi :
Kalo mau belajar astronomi dan kosmologi, bisa kunjungin :

Komentar

Postingan Populer